Surabaya, Swa News–Terungkap rekaman CCTV yang menunjukkan detik-detik saat motor yang dikendarai dua orang terseret oleh kereta api. Kecelakaan ini melibatkan pemotor dan Kereta Api Logawa di perlintasan kereta api Jalan Gubeng Jaya II, Surabaya(24/1/2025).

Kecelakaan terjadi sekitar pukul 13.49 WIB. Rekaman dari CCTV menunjukkan pemotor yang melintas di perlintasan kereta api dan tertabrak oleh kereta yang melaju dari arah selatan ke utara.

Kereta Api Logawa (rute Purwokerto-Jember) diketahui dalam perjalanan transit di Stasiun Gubeng saat insiden terjadi.

“Kejadiannya sangat cepat. Saya sudah memberikan tanda bahaya, tetapi sepertinya pengendara kurang memperhatikan,” ungkap Supratman, warga Gubeng Jaya.

Korban yang terdiri dari pengendara motor, Rara Raisa Fahimatus Zaro (35), bersama seorang anak yang dibonceng, Alvino Ahmad Yusra (12), Pembonceng motor mengalami cedera serius di kedua bagian pergelangan kaki, sementara anaknya mengalami shock akibat insiden ini. Korban segera dibawa ke RSUD dr. Soetomo Surabaya untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

Terungkap! Rekaman CCTV Detik-detik Pemotor Terserempet Kereta Api Logawa di Surabaya

Petugas kepolisian segera mengamankan lokasi kejadian dan melakukan olah TKP. Pihak kepolisian juga memeriksa rekaman CCTV untuk mengonfirmasi kronologi kecelakaan ini dan untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai kejadian tersebut.

Kecelakaan ini menjadi pengingat akan pentingnya kewaspadaan saat melewati perlintasan kereta api. Pihak berwenang mengimbau agar masyarakat selalu mematuhi aturan lalu lintas dan berhati-hati saat berada di dekat jalur kereta api untuk menghindari kejadian serupa di masa depan.(Ang)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *