Jakarta, SWA News – Hakim Mahkamah Konstitusi, Anwar Usman, dikabarkan sakit setelah mengalami insiden pada Rabu, 8 Januari 2025. Kabar ia sakit ini menjadi sorotan publik karena posisinya yang penting di lembaga hukum tertinggi di Indonesia.
Anwar Usman, yang merupakan suami dari Idayati, adik kandung mantan Presiden Joko Widodo, pernah menjabat sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi.
Ia juga sempat mendapat sanksi etik dari Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi terkait perannya dalam putusan MK Nomor 90/PUU-XXI/2024.
Keputusan ini menjadi kontroversial karena memberikan tafsir yang memungkinkan batas usia calon presiden dan wakil presiden diubah, sehingga memuluskan jalan bagi Gibran Rakabuming Raka untuk maju sebagai calon wakil presiden mendampingi Prabowo Subianto.
Juru bicara Mahkamah Konstitusi, Enny Nurbaningsih, belum merinci penyebab pasti sakitnya Anwar Usman. Namun, Enny menjelaskan bahwa saat ini kondisi Anwar tengah diobservasi oleh tim medis.
Menurut Enny, situasi kesehatannya dapat memengaruhi jalannya persidangan, terutama pada Panel 3 yang menangani sengketa pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota.
Berita bahwa Anwar Usman sakit pun menjadi perhatian publik, memicu berbagai tanggapan di media sosial. Ada yang bersikap sinis terkait masa lalunya, namun tidak sedikit pula yang mendoakan agar Anwar segera pulih.
Sebagian besar komentar warganet masih mencerminkan rasa kekecewaan atas perannya dalam meloloskan Gibran sebagai calon wakil presiden. (AMR)